Translate

Sabtu, 02 Maret 2013

5 Pesawat Angkut Khusus Terbesar


5 Pesawat Angkut Khusus Terbesar


[UNIKNYA.COM]: Pesawat angkut atau pesawat kargo adalah pesawat yang digunakan untuk pengangkutan barang atau komoditi lainnya. Pada umumnya pengangkutan kargo dilakukan dijadikan satu dengan pesawat penumpang sipil. Namun dalam perkembangannya, seiring dengan kebutuhan pengiriman paket atau kargo yang lebih cepat maka diadakan pesawat angkut sendiri yang sering dinamakan dengan freighter karena besarnya permintaan arus barang dan jasa dalam perdagangan.
Berikut 5 pesawat angkut sipil  khusus terbesar yang pernah dibuat:

1. Antonov An-225 Mriya
Antonov An-225 Mriya merupakan pesawat terbesar kedua didunia yang dibuat oleh Perusahaan Antonov. Nama belakang pesawat ini Мрія (Mriya) yang dalam bahasa Ukraina berarti Mimpi atau Inspirasi.
Dahulu pesawat ini digunakan untuk mengangkut pesawat ulang alik Buran menggantikan Myasishchev VM-T. Namun seiring dengan bubarnya Uni Soviet pada tahun 1991 dan proyek Buran yang tidak dilanjutkan lagi tahun 1993 pesawat ini terpaksa tidak beroperasi (tidak tampak) selama hampir 8 tahun. Pada tahun 2001, pesawat ini kembali dioperasikan dengan menjadi pengangkut berat yang bernomor penerbangan UR-82060 (yang sebelumnya СССР-82060) sampai sekarang.
Sebenarnya, pesawat ini akan dibuat dua unit. Namun hanya satu yang selesai dan digunakan (UR-82060), sedangkan yang kedua dijadwalkan rampung pada tahun 2008 lalu ditunda. Sampai Agustus 2009, pesawat kedua tidak rampung juga dan pengerjaannya telah ditinggalkan.
(Sumber:wordpress.com)
2. Antonov An-124 Ruslan
Antonov An-124 Ruslan adalah pesawat terbang terbesar yang pernah diproduksi sampai Airbus A380 diproduksi. An-225 Mriya, merupakan pengembangan desain dari pesawat Antonov ini. An-124 adalah Pesawat kedua terbesar di dunia serial produksi pesawat kargo dan ketiga terbesar di dunia operasi pesawat kargo, nomer satu adalah Antonov An-225 (varian besar dari An-124) dan Boeing 747-8F.Pertama diterbangkan pada tahun 1982, sertifikasi sipil dikeluarkan pada tanggal 30 Desember 1992 Sebanyak 40 dalam pelayanan (26 model sipil dengan maskapai penerbangan dan 10 pesanan perusahaan per Agustus 2006) dan 20 berada di penggunaan komersial pada tahun 1998 di Ukraina, Rusia, Uni Emirat Arab dan Libya.
(Sumber:wordpress.com)


3. Boeing 747 Large Cargo Freighter
Boeing 747 Large Cargo Freighter (LCF) atau Dreamlifter adalah pesawat kargo berbadan lebar dan kargo loader terpanjang dunia.Dibangun oleh perubahan drastis yang ada Boeing 747-400 , digunakan khusus untuk mengangkut bagian pesawat Boeing dari pemasok di seluruh dunia.
Boeing Commercial Airplanes mengumumkan pada tanggal 13 Oktober 2003, karena lamanya waktu yang dibutuhkan untuk pengiriman barang dari darat dan pelayaran laut , angkutan udara adalah metode utama mengangkut suku cadang untuk Boeing 787Dreamliner(kemudian dikenal sebagai 7E7). Awalnya tiga penumpang pesawat 747-400 yang digunakan itu harus diubah menjadi konfigurasi outsize untuk feri sub-rakitan dari Jepang dan Italia untuk North Charleston, South Carolina dan kemudian keWashington untuk perakitan akhir, tetapi keempat kemudian ditambahkan ke program. Large Cargo Freighter memiliki pesawat menonjol mirip dalam konsep ke Super Guppy dan Airbus beluga, yang juga digunakan untuk mengangkut sayap dan bagian pesawat. Hal ini dapat menggelar tiga kali volume-400F dari pesawat barang 747.
(Sumber:wordpress.com)


4. Airbus A-300 Beluga 
Airbus A300-600ST (Super Transporter) atau Beluga adalah versi dari A300-600 pesawat terbang berbadan besar standar yang dimodifikasi untuk mengangkut bagian-bagian perlengkapan pesawat terbang dan kargo yang kelebihan beban. Pertama kali dinamakanSuper Transporter, namun pada akhirnya nama Beluga menjadi populer dan sekarang digunakan secara resmi.
(Sumber:wordpress.com)




5. Aero Spacelines Super Guppy
Aero Spacelines Super Guppy adalah pesawat kargo besar, berbadan lebar yang digunakan untuk mengangkut komponen kargo. Pesawat ini adalah pesawat kargo yang dikembangkan dari Pregnant Guppy, yang pertama dari pesawat Guppy diproduksi oleh Spacelines Aero. Lima dibangun dalam dua varian.(**)

(Sumber:wordpress.com)

Hewan Pembawa Keberuntungan


Hewan Pembawa Keberuntungan 


Tahukah sobat  unik bahwa  Jangkrik membawa keberuntungan?
Tahukah kalian  Jangkrik yang berbunyi dianggap memberikan sinyal persahabatan.
Jangkrik
Fakta Jangkrik
Di China dan negara-negara Asia lainnya, jangkrik menjadi penanda. Jika akan terjadi bahaya, maka bunyinya akan berhenti. Sedangkan di Far East serta seluruh Eropa, membunuh jangkrik bisa mendapat kesialan, bahkan kecelakaan.
Hampir setiap suku di Amerika percaya bahwa jangkrik merupakan binatang pembawa keberuntungan. Mereka juga percaya bahwa menirukan suara jangkrik itu tidak sopan.
Gambar jangkrik juga kerap disimpan sebagai jimat. Maksud utamanya adalah untuk mengusir hal-hal jahat. Hal tersebut terdapat dalam budaya kuno Timur Tengah dan Eropa.

Tahukah sobat unik bahwa Kepik membawa keberuntungan?
Binatang kecil ini dipercaya sebagai pertanda keberuntungan dan kemakmuran. Kepik juga dipercaya membebaskan dari masalah yang datang setiap harinya. Mengenakan jimat bergambar kepik atau mempunyai kepik di taman sekitar rumah, akan mencerahkan hari Anda.
kepik
kepik
Kepik dipercaya memberikan kesabaran  untuk menghadapi orang sekitar. Dan yang paling penting, hal tersebut juga mengurangi beban hidup. Membunuh kepik dipercaya bakal mendatangkan sial. Namun, jika kepik datang pada Anda ketika kalian sakit, maka penyakit apapun yang diderita akan sembuh. Banyak sekali hal-hal yang dipercaya tentang kepik. Jika ada kepik mendarat di tangan sobat unik dan kemudian terbang menjauh, itu berarti cuaca bakal baik pada minggu berikutnya.Kepercayaan lain mengatakan bahwa jika kepik mendarat di tangan seorang wanita baru saja menikah, maka jumlah titik di punggungnya, adalah jumlah anak-anak dia akan memiliki. Jumlah bintik-bintik pada Kepik juga dipercaya merupakan jumlah bulan yang bakal membawa kebahagiaan setelahnya. Ada kisah juga, jika menangkap kepik di rumah, kemudian menghitung jumlah bintik-bintiknya, itulah berapa banyak uang yang akan didapat.

5 Binatang Seram yang Dikonsumsi Manusia


5 Binatang Seram yang Dikonsumsi Manusia


[UNIKNYA.COM]: Manusia dikenal dengan selera makanannya yang beragam, ada yang suka pedas, asin, manis, dan asam bahkan tawar sekalipun. Demikian pula dengan sumber makanan, ada yang tidak suka sayuran, ada juga yang tidak suka daging-dagingan. Namun beruntung yang menyukai keduanya, tapi belum tentu seorang penikmat kuliner ikan dan daging, menyukai sajian yang berbahan binatang liar yang satu ini. Berikut uniknya.com merangkum 5 binatang liar yang dikonsumsi:

1. Ikan Snakeheads
(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
Ikan Snakeheads(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
 Ikan Snakehead (kepala ular) atau dikenal pula dengan sebutan ‘frankenfish’ merupakan ikan Asia yang memiliki penampilan cukup menakutkan bagi masyarakat Eropa dan Amerika. Ikan ini sempat meresah warga dan pemerintah Amerika, akibat kerakusannya sebagai seekor predator. Sebelumnya ikan ini tidak pernah ditemukan di kawasan Sungan Potomac, Maryland, namun diduga ada orang yang membuangnya ke sungai tersebut. Jumlahnya semakin banyak dan menganggu populasi spesies asli penghuni Sungai Potomac. Tak heran dengan gigi yang tajam dan nafsu makannya yang hebat, ia menjadi predator yang kuat.
Namun ketika berada di atas meja dapur, Snakehead hanyalah seekor ikan liar yang tak berdaya. Dengan rasa dan tekstur daging yang menyerupai  swordfish, menjadikannya hidangan yang lezat

2. Black Spiny-Tail Iguana  (Iguana Ekor Hitam)
(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
Black Spiny-Tail Iguana (Iguana Ekor Hitam)(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
Reptil berwajah seram namun memiliki pergerakan yang anggun ini pun tidak luput dari selera makan manusia. Rasanya pun cukup unik, yakni perpaduan antara rasa daging ayam dengan tekstur seperti daging kepiting.
Binatang yang memiliki penampilan seperti miniatur dinosaurus, dikenal sebagai salah satu hewan yang mampu menggali di permukaan yang keras. Bahkan di kawasan pemukiman masyarakat keberadaannya dapat membahayakan, karena iguana ekor hitam dapat menggali dan merusak fondasi bangunan rumah. Reptil liar asal Amerika Tengah ini menjadi sebuah ancaman di Florida, semenjak ada pemilik iguana yang lelah mengurusi binatang peliharaannya. Dikabarkan ia kemudian membuangnya di kawasan Pulau Gasparilla dekat Teluk Florida, namun karena berkembang biak dan tidak ada predator jumlahnya menjadi ancaman bagi warga kota.

3. Catfish
(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
Catfish(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
Selain iguana ekor hitam, catfish pun menjadi ancaman bagi warga Amerika dan lucunya penyebabnya pun sama. Catfish yang merupakan ikan asli Sungai Amazon, menyebar di perairan sungai Amerika akibat ada pemilik yang membuangnya ke sungai. Sehingga beradaptasi dan berkembang biak di lingkungan sungai barunya tersebut. Menurut orang yang pernah memakannya, dagingnya lebih alot  dan berasa dibandingkan ikan tilapia.
4. Tilapia
(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
Tilapia(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)

Memancing ikan dengan menebarkan jaring sangatlah mudah namun membosankan, lain halnya dengan menggunakan kail selain melatih kesabaran juga mengasyikan terlebih tempatnya di sungai atau laut. Beberapa pemancing tentu mengetahui jenis-jenis ikan apa saja yang memiliki kesan mendalam ketika dimakan. Dan salah satunya adalah tilapia, ikan dengan penampilannya yang tangguh, kasar dengan duri di sirip atasnya yang mampu melukai siapapun yang mencoba mengganggunya. Meski demikian tilapia adalah seekor herbivora, yang menjadi favorit para buaya sungai.
5. Babi Hutan
(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)
Babi Hutan(Sumber:wordpress.com,uniknya.com)

Meskipun perilaku dan penampilan babi liar kebanyakan tidaklah menyenangkan para petani dan pemilik ladang, namun mereka bisa menjadi menu makanan favorit masyarakat dunia. Seperti Iberian ham, atau daging babi liar yang sebelumnya dipelihara dan dilatih serta hanya diberi pakan berupa biji-bijian saja. Di Amerika, para petani dan peternak melakukan perburuan babi liar di saat musim semi tiba. Di saat bersamaan iberian ham menjadi menu favorit di musim semi.(**)

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Blogger Theme by Lasantha - Premium Blogger Templates | Affiliate Network Reviews
Electro